Rumah prefabrikasi merupakan suatu bangunan rumah yang kontruksi bangunannya menggunakan modul dari hasil fabrikasi sebuah industri (pabrik)

Hal tersebut memberikan dampak terhadap  proses pembangunannya menjadi lebih cepat dan praktis dalam proses bongkar pasang rumah.

Jadi, proses mendirikan rumah prefabrikasi bisa lebih cepat dan tidak perlu menggunakan tenaga yang banyak. Karena, bahan-bahan yang digunakan tinggal dirakit.

Baca Juga: Penjelasan Mengapa Rumah Prefabrikasi Tahan Gempa

Modul yang telah di produksi oleh pabrik akan dibawa ke lokasi untuk di pasang. Selain tenaga yang minim, mendirikan atau proses bongkar pasang rumah prefabrikasi juga tidak membutuhkan waktu yang lama. Berbeda dengan mendirikan rumah konvensional yang membutuhkan waktu sampai berbulan-bulan.

Proses Mendirikan Rumah Prefabrikasi

Semakin berkembannya teknologi, istilah rumah prefab kini menjadi sangat populer. Rumah ini bisa dijadikan sebagai solusi terbaik dalam penyediaan rumah, terutama bangunan rumah dalam jumlah banyak. Rumah modular didirikan dari beberapa komponen yang sering disebut juga dengan modul yang di produksi oleh sebuah pabrik atau industri.

Kemudian modul akan diantarkan ke lokasi di mana Anda akan membangun sebuah tempat hunian. Langkah yang terakhir yaitu proses penempatan dan penggabungan modul untuk dibuat menjadi sebuah rumah. Jadi, proses pembangunannya lebih cepat dan praktis, karena menggunakan bahan-bahan prefab yang sudah siap pakai. Sehingga, tenaga dan waktu yang digunakan lebih sedikit dibandingkan dengan membangun rumah konvensional pada umumnya.

Keunggulan Rumah Modular

Selain dari segi kepraktisannya karena komponen-komponen rumah prefabrikasi dapat di bongkar pasang. Ada beberapa keunggulan lainnya yang bisa Anda dapatkan ketika membangun sebuah rumah prefabrikasi.

1. Bangunan Hampir sama

Kenyamanan rumah prefabrikasi hampir sama dengan rumah konvensional. Anda cukup menentukan cetakan baja yang akan digunakan ketika proses pembangunan. Mulai dari jenis ukuran, dimensi, jenis jendela dan juga pintu.

Selain itu, Anda juga bisa menentukan eksterior dan interior rumah dari berbagai fitur untuk melengkapi keindahan rumah tersebut. Yang terpenting, segala sesuatu bentuk tambahan tidak mengurangi kekokohan dari suatu bangunan rumah prefabrikasi.

2. Waktu pembangunannya sangat singkat

Mendirikan rumah prefabrikasi tidak membutuhkan waktu lama seperti rumah konvensional. Jadi jauh lebih efektif karena dapat menyingkat waktu dan tenaga.

3. Bangunan anti gempa

Rumah prefabrikasi merupakan salah satu jenis bangunan anti gempa, karena memiliki struktur bangunan yang sangat ringan. Rumah hunian ini sangat cocok diterapkan di Indonesia, karena kondisinya yang berada di cincin api yang menyebabkan gempa bumi sering terjadi di negara ini.

Anda juga tidak perlu khawatir dengan bahaya tertimpa bahan bangunan, karena komponen tembok atau atap yang digunakan sangat ringan. Bahan material di desain dengan struktur pondasi yang tahan terhadap goncangan dan getaran ekstrim.

4. Lebih hemat biaya

Membangun rumah prefabrikasi dapat menghemat biaya dibandingkan dengan rumah konvensional. Karena bahan material dan tenaga ynag digunakan tidak sebanyak seperti membuat rumah konvensional.

5. Bahan bangunan ramah lingkungan

Material yang digunakan untuk pembuatan rumah prefabrikasi terdiri dari produk-produk ramah lingkungan karena proses pembuatannya di lakukan di dalam pabrik.   Sehingga, sisa-sisa dari limbah industri yang dihasilkan lebih sedikit.

Bahkan, teknologi modern ini mampu membuat desain bangunan rumah tidak membutuhkan AC dalam waktu lama. Karena suhu di dalam ruangan rumah prefabrikasi bisa bertahan lebih lama dibandingkan pada rumah konvensional.

Beberapa penjelasan mengenai rumah prefabrikasi dan keunggulannya yang telah dijelaskan di atas. Semoga dapat menambah informasi Anda tentang sebuah bangunan rumah yang lebih praktis dan tidak memakan banyak biaya dalam proses pembangunnya. Sehingga bisa dijadikan sebagai pertimbangan apabila saat ini Anda sedang berencana membangun sebuah rumah hunian.

Baca Juga: Prefabrikasi dalam Pertambangan dan Pembangunan Jalan Tol

Memiliki rencana untuk menggunakan bahan prefabrikasi untuk bangunan? Rencanakan pembangunan Anda bersama Sanwa Prefab. Hubungi kami di sini.