Sandwich panel merupakan salah satu bagian dari material lembaran pracetak yang terdiri atas 3 lapisan seperti bagian inti dan kedua bagian sisinya akan terlapisi oleh board. Pada bagian intinya akan terdiri atas extended polyester dan agregat beton.

Sedangkan untuk bagian yang lainnya akan menggunakan beton berserat dalam bentuk fibercement dengan ketebalan sekitar 4 mm. Komposit sandwich ini akan terdiri dari core, skin dan flat composite.

Penggunaan sandwich panel secara umum

Secara umum, penggunaan komposit tersebut akan berguna untuk membantu menahan beban kelenturan, impak dan juga untuk peredam suara dan getaran. Selain itu, selama proses pembuatannya memang disengaja bisa menghasilkan struktur yang ringan namun tetap memiliki kekuatan dan juga kaku yang cukup tinggi. Sehingga Anda juga tidak perlu khawatir walau bobotnya cukup ringan.

Dalam pemilihan bahan juga sangat penting dan harus sesuai dengan persyaratannya. Beberapa di antaranya seperti bahan yang digunakan harus ringan, harganya masih bisa dipertimbangkan dan bisa tahan panas. Itulah mengapa nantinya bisa menghasilkan sandwich panel terbaik yang bisa digunakan dengan aman.

Biasanya sandwich panel ini bisa digunakan untuk pada non struktural atau struktural. Misalnya seperti pada tipe kendaraan, bus, truk hingga kereta.

Baca juga: Berbagai Macam Modifikasi Kontainer Portcabin / Portkabin / Portakem

Konstruksi sandwich panel

Konstruksi yang digunakan pada sandwich panel terdiri atas beberapa lapisan yang didapatkan dari melakukan perekatan dua lapisan yang tipis pada core. Lapisan tipis tersebut akan dibuat dari bahan padat dan juga kuat sebagai pemikul primer dan konstruksinya.

Selain itu, material sandwich panel pada bagian core akan dibentuk dari bahan yang cukup ringan dimana dimaksudkan untuk membantu menyeimbangkan kedua lapisan tipis dan pemikul gaya gesernya. Susunan tersebut bisa menghasilkan elemen konstruksi yang lebih kaku dan kuat.

Sedangkan bahan yang dipakai untuk face-back beberapa di antaranya akan menggunakan bahan seperti single veneer, asbestos board, hardwood dan plywood. Setiap bahannya tersebut akan ditempelkan atau direkatkan menggunakan bahan resin treated paper dan juga bahan material logam, wallboard dan lainnya.

Sandwich panel akan memiliki kekakuan, kekuatan dan juga stabilitas yang bisa dipengaruhi oleh karakteristik dari lapisannya tersebut. Bahan yang akan digunakan untuk bagian core adalah bahan dengan bobot yang ringan namun tetap kuat jika digunakan. Beberapa bahan yang digunakan tersebut seperti metal, styrofoam, karet, kertas dan juga kayu balsa.

Sandwich panel akan banyak digunakan untuk konstruksi baik secara struktural maupun non struktural. Sandwich panel ini memiliki bobot yang cukup ringan namun bisa tetap kuat dan kokoh jika digunakan. Hal ini tentunya akan memudahkan Anda ketika pemasangan pada saat konstruksi karena bobotnya yang cukup ringan.

Memiliki rencana untuk menggunakan bahan prefabrikasi untuk bangunan? Rencanakan pembangunan Anda bersama Sanwaprefab. Hubungi kami sekarang.

 

Oleh: sanwaprefab.co.id