Rumah lipat container telah menjadi salah satu desain pada model bangunan tertentu. Seperti misalnya bangunan rumah, tempat usaha, kantor, dan sebagainya. Namun masih banyak juga orang yang belum tahu apa saja kelebihan dari rumah kontainer ini. Dan bagaimana cara pembuatan rumah tersebut.

Kelebihan dan cara pembuatan rumah lipat container

Jika Anda pernah atau sering melihat barang-barang berukuran besar dan berat yang diangkut dengan transportasi khusus, itulah kontainer pengangkut barang. Mobil kontainer ini berfungsi untuk mengangkut barang yang besar-besar. Namun kini fungsinya sudah lebih beragam dan lebih meluas dari sebelumnya.

Kini, bahan kontainer bisa digunakan untuk bahan bangunan pembuatan rumah, kantor, café, dan sebagainya. Rumah yang menggunakan konsep pemakaian bahan kontainer memiliki sejumlah kelebihan dan keunggulan. Pemakaian rumah container ini lebih ramah lingkungan dari bangunan rumah konvensional.

Ada banyak kelebihan yang dimiliki oleh rumah lipat container unik tersebut, yang di antaranya sebagai berikut:

  • Modelnya lebih ringkas dan mudah dibuat hunian yang juga bisa dipindahkan posisinya di mana saja dan kapan saja.
  • Anda tidak harus memikirkan bagaimana instalasi listrik dan juga air karena semua instalasinya sudah terpasang. Misalnya pemasangan AC, WC, lampu dan sebagainya. Yang juga sudah bisa langsung digunakan.
  • Biaya pembangunannya relatif murah dibandingkan dengan biaya untuk membangun bangunan konvensional. Dengan spesifikasi yang kurang lebih sama dengan bangunan konvensional.
  • Bentuk dan model bangunannya lebih unik dan kekinian. Bangunan rumah kontainer juga tidak membutuhkan IMB jika hanya membuat 1 lantai saja. Karena bangunan ini sifatnya sementara dan termasuk jenis bangunan semi permanen.
  • Harganya lebih murah tetapi ukuran pada rumah konvensional kurang lebih sama. Tak heran jika lebih banyak orang yang tertarik dengan pembangunan rumah lipat container murah tersebut.

Baca juga: Jual Rumah Container dan Cara Membuatnya dengan Budget Minim

Cara membuat dan membangun rumah kontainer

Jika ingin membuat suatu bangunan rumah yang unik sebaiknya gunakan saja bahan kontainer unggulan dan berkualitas. Kenali bagaimana prinsip bangunan kontainer yang diaplikasikan pada rumah. Cara membuat atau membangunnya bisa dilakukan dengan cara berikut:

  1. Pilih Posisi yang Tepat

Sebelum mulai membangun, sebaiknya Anda merencanakan peletakan instalasi apa saja yang nanti akan dipasang di sana. Identifikasi posisi rumah tersebut dan bagian-bagian ruangannya. Pilih posisi ruangan yang benar-benar tepat dan proses pembangunan rumahnya lebih mudah.

  1. Rancang Struktur Kontainer dengan Langkah Tepat

Anda juga harus membuat perancangan pada struktur kontainer agar nantinya diperoleh struktur kontainer yang kokoh. Tumpuk kontainer sejajar ke arah atas dan buat rancangannya yang pas dalam memilih pintu dan jendela. Agar tak ada struktur rumah yang melemah.

Pembuatan rumah lipat container ini lebih mudah dan praktis dibanding bangunan konvensional. Itulah salah satu kelebihan dari rumah kontainer tersebut.

Memiliki rencana untuk menggunakan bahan prefabrikasi untuk bangunan? Rencanakan pembangunan Anda bersama Sanwaprefab. Hubungi kami sekarang.

 

Oleh: sanwaprefab.co.id