Pemakaian direksi keet container saat ini sangatlah penting. Karena fungsi dari bangunan direksi keet tersebut juga sangat luas. Salah satunya yaitu untuk membuat kantor sementara di sebuah proyek bangunan misalnya. Ketahui juga apa saja alasan pentingnya menggunakan direksi keet itu sendiri.

Alasan mengapa direksi keet container berperan penting

  1. Untuk Kantor Administrasi

Pekerjaan yang dilakukan di lapangan tidak hanya digunakan dan dibutuhkan oleh para pekerja lapangan saja. Tapi segala macam aktivitas yang masih berhubungan dengan keperluan administrasi kantor, juga penting dalam mendukung kelancaran serta kelangsungan proyek pekerjaan.

Seperti misalnya keperluan administrasi yang berupa surat, proses keuangan, dan keperluan lainnya dalam membuat berkas/dokumen. Maka kontainer ini bisa digunakan untuk kantor administrasi yang paling tepat. Kantor ini juga bisa dimodifikasi lagi demi kenyamanan di lapangan.

  1. Sebagai Pusat Komunikasi

Akan ada banyak pihak yang terlibat di dalam pekerjaan yang dilakukan di lapangan. Atau pekerjaan yang berkaitan dengan pembangunan dan pertambangan. Salah satu keuntungan dari pemakaian direksi keet container kantor adalah sebagai pusat komunikasi, untuk seluruh pihak yang terlibat.

Misalnya dalam hal pembangunan gedung atau apa pun, jasa konsultan, dan sebagainya. Yang masih berkaitan dengan pekerjaan/proyek di lapangan. Pihak yang terlibat dalam proyek ini misalnya kontraktor yang bertanggung jawab pada proyek tersebut.

Selain kontraktor ada juga pihak yang bertugas dalam pengiriman material bahan bangunan. Dan beberapa pihak ini tentu memerlukan ruangan khusus untuk berkomunikasi terkait masalah pekerjaan. Misalnya untuk membahas progres pekerjaan agar bisa berjalan dengan lancar.

Bisa juga digunakan untuk meeting dengan pemilik proyek atau klien. Maka direksi keet ini sangat berguna dalam hal pusat atau tempat komunikasi di lapangan.

Baca juga: Tips Memilih Penyedia Jasa Jual Direksi Kit Dengan Desain Terbaik

  1. Promosi/ Shelter

Dengan menggunakan direksi keet tersebut maka Anda bisa memodifikasi kantor sedemikian rupa, dengan menggunakan desain modern yang unik. Hal itu bisa menjadi sarana promosi tambahan untuk pekerjaan pembangunan yang dilakukan saat ini. Biaya direksi keet container ini juga terbilang lebih ekonomis.

Jika dibandingkan dengan biaya membangun kantor secara permanen. Misalnya saja ketika Anda membangun apartemen/rumah, maka direksi keet tersebut bisa dipakai sebagai tempat menerima tamu. Atau menerima kedatangan customer dengan nyaman di ruangan direksi keet tersebut.

  1. Tempat Menyimpan Barang Berharga

Dalam sebuah proyek bangunan akan ada banyak peralatan yang dibutuhkan. Seperti misalnya alat-alat tukang, alat untuk pemadam kebakaran, surat berharga, alat kantor seperti printer laptop dan sebagainya.

Adanya direksi keet ini akan sangat efektif dalam menyimpan barang berharga tersebut. Direksi keet ini juga bisa dilengkapi dengan fitur keamanan yang canggih dan terjamin keamanannya.

Penggunaan direksi keet container ini memang sangat efektif untuk kebutuhan pekerjaan di lapangan. Dengan biaya yang lebih terjangkau tapi juga sangat fungsional.

Memiliki rencana untuk menggunakan bahan prefabrikasi untuk bangunan? Rencanakan pembangunan Anda bersama Sanwaprefab. Hubungi kami sekarang.

 

Oleh: sanwaprefab.co.id